Foto Kue Ulang Tahun Anak

Kumpulan Resep dan Foto Kue Ulang Tahun Anak Terpopuler

Rabu, 19 Oktober 2016

Bahan Kue Ulang Tahun Black Forest Dan Resepnya

Bahan dan Resep Kue Ulang Tahun Black Forest - Kue ulang tahun memang ada banyak jenisnya. Akan tetapi sampai saat ini salah satu jenis kue ulang tahun yang menjadi idaman dan pilihan banyak orang adalah jenis kue ulang tahun black forest. Kue ulang tahun black forest ini memiliki cita rasa yang sangat lembut dan menggoda.

Bahan Kue Ulang Tahun Black Forest Dan Resepnya

Mungkin Anda ingin menjadikan kue ulang tahun black forest sebagai kue ulang tahun di pesta yang akan Anda selenggarakan? Tenang saja, disini kita akan bahas dan kupas secara detail tentang bahan kue ulang tahun black forest dan resepnya. Yuk langsung simak dan cek informasinya di bawah ini!

Bahan Kue Ulang Tahun Black Forest Dan Resepnya 

Bagi Anda yang akan membuat kue ulang tahun black forest, langsung saja Anda siapkan beberapa bahan yang kami informasikan di bawah ini. Beberapa bahan yang Anda perlu siapkan bisa Anda cek dibawah ini!

Bahan Kue Ulang Tahun Black Forest Dan Resepnya

Bahan – bahan kue ulang tahun black forest 

Bahan-bahan utama yang Anda butuhkan untuk membuat kue ulang tahun black forest diantaranya :
  • Gula pasir 200 gram
  • Tepung terigu protein sedang 100 gram
  • Mentega dilelehkan 100 gram
  • Cokelat bubuk 60 gram
  • Tepung maizena 40 gram
  • Telur 8 butir
  • Emulsifier 1 sendok makan
  • Vanili ¼ sendok teh
Sementara bahan-bahan hiasan yang Anda perlukan diantaranya :
  • Butter cream 500 gram
  • Dark cooking chocolate 100 gram
  • Buah cherry merah 10 butir
  • Cherry hitam yang Anda saring dan pisahkan airnya 1 kaleng

Cara membuat kue ulang tahun black forest 

  1. Pertama – tama Anda coba campurkan antara tepung terigu bersama cokelat bubuk dan juga tepung maizena kemudian Anda aduk sampai benar – benar merata. Kemudian setelah itu Anda kocok telur, gula dan juga emulsifier sampai mengembang dan kental kurang lebih sekitar 10 sampai dengan 15 menit. 
  2. Kemudian Anda masukkan juga campuran tepung sembari diayak, kemudian aduk sampai adonan tercampur rata dan masukkan ke dalamnya berupa mentega yang dilelehkan dan aduk sampai merata kembali.
  3. Setelah itu Anda tuangkan juga adonan ke dalam 3 buah loyang yang ukurannya sekitar 22 x 22 x 4 cm dan kemudian Anda masukkan ke dalam oven yang suhunya mencapai 180 derajad celcius dan Anda biarkan kurang lebih selama 20 sampai dengan 25 menit sampai black forestnya matang.
  4. Kemudian Anda angkat dan dinginkan kemudian basahi air cherry hitam dan letakkan satu lapis cake dengan butter cream kemudian lakukan hal yang sama sampai selesai. Setelah selesai Anda hias dark chocolate serut sampai cake tertutup dengan cokelat dan kemudian Anda semprotkan butter cream dan letakkan buah cherry merah diatasnya.
Bagaimana? Mudah bukan cara membuatnya? Semoga informasi yang kami dapat berikan tentang Bahan Kue Ulang Tahun Black Forest Dan Resepnya menjadi informasi yang bermanfaat. Selamat mencoba.

 
Back To Top